Wednesday, January 5, 2011

Info Post
Belanja murah dapat banyak - - -

Gelora Bung Karno itu Tertulis: “Gelora Bung Porno”


 
JAKARTA – Kalangan elite politik saling berbeda persepsi terkait kesalahan tulis di situs Wikipedia. Di situs tertulis “Gelora Bung Porno” yang semestinya Gelora Bung Karno.
PDI Perjuangan, misalnya, mengecam situs ensiklopedia yang salah menulis istana olahraga nasional yang memakai nama proklamator itu. PDIP menganggap ini sebagai penghinaan bagi bangsa Indonesia.
“Itu menjadi semacam penghinaan, karena apa pun Bung Karno itu menjadi founding father Indonesia dan juga pernah menjadi presiden Indonesia,” ujar Wakil Ketua DPR dari PDIP, Pramono Anung, kepada wartawan di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (3-1).
PDIP menyayangkan jika aksi semacam ini dilakukan hanya untuk main-main. Dia meminta agar Wikipedia meluruskan hal ini. “Pemberi informasi itu harus bertanggung jawab karena Gelora Bung Karno adalah simbol bangsa dan tidak boleh digunakan untuk main-main. Pengelola GBK juga harus mengantisipasi hal semacam ini,” kata dia.
Sementara itu, Wakil Ketua DPR lainnya, Priyo Budi Santoso, menganggap kesalahan penulisan yang sangat manusiawi. Priyo pun meminta Menkominfo Tifatul Sembiring segera menghubungi Wikipedia untuk meluruskan kesalahan informasi tersebut.
“Itu pasti ketidaksengajaan yang manusiawi. Biasa kan Wikipedia sama dengan Wikileaks juga salah. Saya minta itu dibetulkan,” ujar Priyo di gedung DPR kemarin.
Priyo menuturkan dalam hal ini menjadi tugas Menkominfo untuk meluruskan. Ia berharap kesalahan informasi seperti ini tidak terjadi lagi. “Kalau sengaja itu kurang ajar. Saya minta Menkominfo bergerak cepat,” kata dia.
Sebelumnya situs ensiklopedia online Wikipedia melakukan kesalahan penyebutan nama kala menjelaskan mengenai Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Stadion kebanggaan Indonesia itu tertulis sebagai Stadion “Gelora Bung Porno”.
Seperti ini tulisan aslinya: “Gelora Bung Karno Stadium, officially Gelora Bung Karno Main Stadium (Stadion Utama Gelora Bung Karno, formerly Gelora Senayan Main Stadium and Stadion Gelora Bung Porno) is a multi-use stadium in Senayan, Central Jakarta, Indonesia. It is named after Sukarno, Indonesia’s first President. [1]It is mostly used for football matches,” tertulis kemarin sekitar pukul 09.40.
Nama Wikipedia berasal dari gabungan kata “wiki” dan “encyclopedia”. Wikipedia dirilis pada 2001 oleh Jimmy Wales dan Larry Sanger yang bertujuan mengumpulkan seluruh ilmu pengetahuan manusia.
Setiap orang dapat memberikan kontribusi di Wikipedia. Pengunjung di Wikipedia yang terdaftar dapat mengubah artikel, dan banyak yang melakukannya. Nah, di sinilah masalah bermula, mudahnya orang lain untuk mengubah artikel kadang membuat artikel di Wikipedia kebablasan atau malah menjadi sarana untuk usil. Sementara itu, saat dijenguk pukul 11.00, tulisan “Gelora Bung Porno” telah berubah menjadi Gelora Bung Karno


http://www.windowscraze.com


0 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...