Sukague.com - Apabila Anda sering merasakan yang namanya bad mood sepanjang hari, ada
satu langkah jitu lho untuk menangkalnya. Ya, mood jelek harus ditangkal
untuk mencegah hari Anda berantakan.
Caranya? Sederhana saja, segala hal yang dapat membuat mood Anda jelek harus dicegah mulai saat Anda bangun tidur.
1. Singkirkan pikiran negatif
Jangan pikirkan rutinitas yang membosankan, rekan kerja yang menyebalkan, kemacetan, dan hal-hal lainnya yang bersifat negatif. Singkirkan pikiran buruk yang melintas. Kosongkan pikiran sejenak dan pikirkan hal-hal menyenangkan yang dapat Anda lakukan seusai beraktivitas.
2. Hirup udara segar
Langkah selanjutnya adalah membuka jendela dan hirup udara segar sebanyak mungkin. Hal ini dapat membuat perasaan Anda jadi lebih enak secara instan lho!
3. Hirup aroma mint
Aroma mint terbukti mempengaruhi otak untuk berpikir positif dan bersemangat. Inilah alasan mengapa permen mint populer di dunia aromatherapy.
Sumber |